MUARA TEWEH – Sosialisasi pengelolaan sampah yang diinisiasi Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Utara bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH), pada Senin (24/11/2025), mendapat apresiasi dari Anggota DPRD Barito Utara, Wardatun Nur Jamilah.
Ia menilai kegiatan ini sebagai langkah nyata dalam membangun budaya peduli lingkungan sekaligus memperkuat solidaritas sosial masyarakat.
Kegiatan yang digelar di Aula DLH tersebut diikuti oleh 133 peserta dari berbagai elemen, serta menjadi momentum peluncuran Program Donasi Uang Koin untuk Kesejahteraan Sosial.
Program ini dirancang untuk mempermudah masyarakat berpartisipasi dalam kegiatan sosial melalui kontribusi kecil yang dilakukan secara rutin dan terstruktur.
Wardatun menyebut kombinasi antara edukasi pengelolaan sampah dan gerakan donasi koin merupakan inovasi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat saat ini.
Menurutnya, pendekatan tersebut tidak hanya mendorong kebersihan lingkungan, tetapi juga menumbuhkan rasa empati dan kepedulian antarwarga.
“Gerakan seperti ini sangat positif karena menyentuh dua aspek penting sekaligus, yaitu lingkungan dan sosial. Jika dilaksanakan secara berkelanjutan dan melibatkan semua elemen masyarakat, dampaknya akan sangat besar bagi kualitas hidup warga Barito Utara,” kata Wardatun.
Ia menegaskan bahwa program ini sejalan dengan prioritas pemerintah daerah dalam Program 100 Hari Bupati dan Wakil Bupati, terutama pada peningkatan kebersihan lingkungan dan penguatan layanan publik berbasis partisipasi masyarakat.
Lebih lanjut, Wardatun mendorong agar kegiatan serupa tidak hanya terpusat di ibu kota kabupaten, tetapi juga diperluas hingga ke tingkat kecamatan dan desa.
DPRD Barito Utara, lanjutnya, siap memberikan dukungan kebijakan dan pengawasan agar program tersebut dapat berjalan optimal dan tepat sasaran.
Ia berharap sinergi antara pemerintah daerah, TP PKK, organisasi wanita, dan masyarakat terus diperkuat sehingga budaya sadar sampah serta kepedulian sosial mampu tumbuh menjadi kebiasaan yang melekat dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Barito Utara (red/adv).












