Reuni Perak DTT SMDE Polda Kalteng, 25 Tahun Pengabdian Dipererat dengan Semangat Persaudaraan

  • Bagikan

PALANGKA RAYA – Peringatan 25 tahun pengabdian angkatan DTT SMDE (Dikmaba Two Thousand dan Sepolwan Millennium Dua Empat) Polda Kalimantan Tengah diwujudkan melalui Reuni Perak yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan. Kegiatan tersebut digelar di restoran Hotel Neo, Kota Palangka Raya, Selasa (23/12/2025).

Reuni ini menjadi wadah silaturahmi bagi para alumni untuk kembali berkumpul, mengenang perjalanan panjang selama menjalani tugas kepolisian, sekaligus memperkuat ikatan persaudaraan yang telah terbangun sejak masa pendidikan.

Kebersamaan yang terjaga selama seperempat abad ini dinilai sebagai fondasi penting dalam menjaga soliditas dan profesionalisme.

Salah satu alumni DTT SMDE Polda Kalteng, Iptu Eko Basuki Trimortiono, menyampaikan bahwa reuni bukan hanya ajang temu kangen, melainkan momentum untuk memperkuat kepedulian dan rasa tanggung jawab sosial.

Menurutnya, kekompakan antaralumni harus terus dipelihara agar mampu memberi manfaat nyata bagi masyarakat.

“Melalui reuni ini, kami berharap tali silaturahmi tetap terjaga dan nilai kebersamaan terus hidup. Kepedulian terhadap sesama merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari pengabdian kami sebagai anggota Polri,” ujarnya.

Kehadiran rekan-rekan dari leting angkatan Bintara tahun 2000 turut menambah kehangatan suasana.

Interaksi lintas angkatan tersebut mencerminkan kuatnya solidaritas dan rasa kekeluargaan di lingkungan DTT SMDE Polda Kalteng.

Eko Basuki menambahkan, momentum 25 tahun pengabdian ini diharapkan menjadi pengingat untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Ia menegaskan bahwa keberadaan Polri harus senantiasa dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat.

Reuni Perak DTT SMDE Polda Kalteng ditutup dengan suasana penuh keakraban dan rasa syukur. Para alumni sepakat untuk terus menjaga persaudaraan serta meneguhkan komitmen sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. (af)

+ posts
  • Bagikan
.