Serap Aspirasi Warga Kasongan, Siti Nafsiah Tegaskan Komitmen Perjuangkan Pembangunan Daerah

  • Bagikan
Kegiatan reses Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Siti Nafsiah di wilayah Kabupaten Katingan.

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Siti Nafsiah, melaksanakan reses perseorangan di sejumlah wilayah Kabupaten Katingan dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat, baru-baru ini.

Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Jahanjang, Desa Tumbang Runen, dan Kelurahan Kasongan Lama, yang disambut antusias oleh masyarakat dan tokoh setempat.

Dalam kesempatan itu, berbagai aspirasi masyarakat disampaikan kepada Siti Nafsiah, mulai dari kebutuhan perbaikan infrastruktur pendidikan, peningkatan fasilitas rumah ibadah, hingga persoalan rambu-rambu lalu lintas yang kondisinya kini banyak mengalami kerusakan.

“Reses ini menjadi wadah penting bagi kami untuk turun langsung dan mendengarkan suara masyarakat. Setiap aspirasi akan kami tampung dan sampaikan kepada pimpinan DPRD untuk diteruskan ke pemerintah provinsi agar segera mendapat perhatian,” ujar Nafsiah, Sabtu (8/11/2025).

Politisi asal Daerah Pemilihan (Dapil) I yang meliputi Kota Palangka Raya, Kabupaten Katingan, dan Kabupaten Gunung Mas ini menambahkan, hasil reses akan menjadi bahan pertimbangan dalam penyusunan program pembangunan daerah agar benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Kami ingin memastikan pembangunan di Kalimantan Tengah berlangsung merata. Tidak hanya fokus di perkotaan, tapi juga menyentuh masyarakat di wilayah pedesaan seperti Kasongan ini,” tegasnya.

Ketua RW 03 Kelurahan Kasongan Lama, Anto Saptono, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kehadiran langsung Siti Nafsiah.

Menurutnya, langkah tersebut memberikan semangat baru bagi warga bahwa aspirasi mereka benar-benar didengarkan dan diperjuangkan.

“Kami berterima kasih kepada Ibu Siti yang sudah datang langsung. Harapan kami, segala masukan yang kami sampaikan bisa segera diwujudkan demi kemajuan Kasongan dan kesejahteraan masyarakatnya,” ujarnya. (*)

+ posts
BACA JUGA  Bambang Irawan Tegas Tolak Pilkada oleh DPRD, Tekankan Demokrasi Milik Rakyat
  • Bagikan
.