PALANGKARAYA – Penyaluran bantuan pangan beras untuk periode Juni–Juli 2025 secara resmi dimulai di Kota Palangka Raya. Pemerintah Kota Palangka Raya bekerja sama dengan Perum Bulog Kalimantan Tengah untuk menyalurkan bantuan kepada ribuan keluarga penerima manfaat.
Sebanyak 93.161 keluarga di seluruh Kalimantan Tengah tercatat sebagai penerima bantuan pangan tahun ini. Kota Palangka Raya menjadi lokasi pertama yang melaksanakan distribusi bantuan, dimulai sejak Senin (14/7/2025).
“Sebanyak 6.073 di antaranya berada di Kota Palangka Raya. Setiap penerima mendapatkan 20 kilogram beras. Penyaluran dilakukan bertahap dan ditargetkan rampung dalam minggu ini,” ujar Kepala Bulog Kalteng, Budi Sultika.
Penyaluran bantuan dilakukan secara bertahap, dengan mengedepankan prinsip kehati-hatian dan efisiensi. Bulog juga menyiagakan satuan kerja khusus untuk mempercepat distribusi di lapangan.
Pemerintah kota melalui DKPP mengatur jadwal distribusi berdasarkan wilayah kelurahan guna menghindari penumpukan massa serta mengatur ritme distribusi secara tertib dan lancar.
Kepala DKPP Palangka Raya, Sugiyanto, menuturkan bahwa penyaluran bantuan ini berlangsung selama lima hari, dengan Kelurahan Panarung menjadi titik awal distribusi.
“Penyaluran diawali dari Kelurahan Panarung. Sebanyak 6.073 penerima bantuan pangan yang tersebar di 30 Kelurahan Wilayah Kota Palangka Raya akan menerima bantuan secara bertahap,” katanya.
Menurutnya, program ini menjadi langkah nyata pemerintah untuk merespons tekanan ekonomi yang dihadapi warga, sekaligus menjaga daya beli terhadap kebutuhan pokok.
Sugiyanto juga mengajak masyarakat untuk aktif mengawasi dan memastikan bantuan diterima oleh yang berhak, sebagai bentuk partisipasi dalam menjaga keadilan sosial.
“Program seperti ini penting sebagai wujud negara hadir dalam kebutuhan dasar masyarakat,” tandas Budi. (Red/Adv)