BUNTOK – Dalam rangkaian peringatan Hari Anak Nasional ke-41 dan Hari Keluarga Nasional ke-32 Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, Bupati Barito Selatan Eddy Raya Samsuri bersama Hj. Permana Sari dikukuhkan sebagai Ayah dan Bunda GenRe serta Orang Tua Asuh GENTING, Rabu (16/07/2025).
Bertempat di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng, Hj. Permana Sari juga dikukuhkan sebagai Bunda Forum Anak Daerah, Bunda PAUD, dan Bunda Literasi. Pengukuhan dilakukan oleh Viktor Hasiholan Siburian dari Kemendukbangga/BKKBN RI.
Tema besar “Anak Terlindungi, Keluarga Kuat” menjadi seruan bersama untuk membangun sinergi dalam mencegah stunting dan mendorong keluarga sebagai poros utama pembangunan bangsa.
Bupati Eddy Raya menyampaikan bahwa kehadiran figur seperti Ayah Bunda GenRe dan Orang Tua Asuh GENTING bukan hanya simbol, tetapi bentuk kepedulian nyata terhadap masa depan anak bangsa.
“Program ini menyatukan komitmen semua pihak untuk menjadikan keluarga sebagai tempat tumbuh kembang yang ideal bagi anak-anak kita,” ungkapnya.
Ia juga menekankan pentingnya pendidikan usia dini, literasi keluarga, dan ketahanan remaja sebagai bagian dari investasi jangka panjang dalam pembangunan SDM unggul.
Hj. Permana Sari menambahkan bahwa kolaborasi menjadi kunci suksesnya implementasi program-program strategis seperti Forum Anak Daerah dan PAUD, yang menjangkau akar rumput.
Dalam kesempatan tersebut, diserahkan pula KIA serta penghargaan bagi lembaga pendidikan dan desa berprestasi yang menunjukkan kemajuan di bidang kependudukan dan keluarga.
Melalui program GENTING, pemerintah dan masyarakat bersatu dalam gerakan gotong royong untuk memberikan pendampingan kepada keluarga miskin berisiko stunting.
“Langkah kecil namun konsisten dari keluarga, akan membentuk pondasi besar menuju Indonesia Emas 2045,” tandas Eddy. (Red/Adv)