Disiplin dan Profesionalisme Jadi Syarat Mutlak dalam Pemerintahan Eddy Raya

  • Share
FOTO Ist.: Bupati Barito Selatan Eddy Raya Samsuri saat memberikan arahan kepada OPD Barsel.

BUNTOK – Dalam upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan responsif, Bupati Barito Selatan, Eddy Raya Samsuri, memimpin langsung pengarahan terhadap seluruh OPD.

“Hari ini, saya berdiri di sini bukan sekadar untuk berbicara, tetapi untuk menyerukan aksi nyata. Tidak ada lagi kata menunda, tidak ada lagi alasan untuk bekerja setengah hati,” tegasnya dalam pertemuan bersama OPD, Senin (07/04/2025).

Menurut Eddy, pembangunan daerah tidak bisa dilakukan jika masih ada aparatur yang bekerja dengan ritme lamban dan tidak konsisten.

BACA JUGA  Pemprov Kalteng Genjot Ketahanan Pangan, Panen Raya di Kapuas Jadi Bukti Nyata

“Kita harus bergerak cepat, bekerja cerdas, dan berani menghadapi tantangan demi kemajuan daerah yang kita cintai,” ungkapnya.

Ia meminta agar semua laporan strategis seperti RPJMD, SAKIP, dan evaluasi kinerja OPD segera diselesaikan dengan penuh tanggung jawab dan ketelitian.

Terkait laporan anggaran, refocusing, dan regulasi tenaga honorer, Eddy menginginkan semua pihak bekerja sesuai prosedur dan tidak menyimpang dari aturan.

BACA JUGA  Pengembangan Wisata Butuh Perda Khusus Sebagai Landasan

“Laporan keuangan harus disusun secara akurat dan transparan. Segera tindak lanjuti setiap temuan hasil pemeriksaan BPK tanpa pengecualian. Tidak ada ruang bagi penyimpangan atau ketidakpatuhan,” ujarnya.

Refocusing anggaran sebesar Rp200 miliar akan diarahkan ke sektor-sektor prioritas, termasuk penggajian ASN baru dan program strategis nasional.

“Jika merasa tidak mampu mengikuti ritme kerja yang kami inginkan, silakan mundur teratur. Saya butuh tim yang tangguh, profesional, dan siap bekerja tanpa kompromi,” tandas Eddy. (Red/Adv)

BACA JUGA  DPRD Minta Pemerintah Prioritaskan Titik Jalan Rawan Gelap
Website |  + posts
  • Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *