PALANGKARAYA – Semangat kolaboratif antara sektor keuangan dan pemerintah daerah kembali terwujud melalui kegiatan Borneo Decafest dan Pesona Tambun Bungai 2025 yang akan berlangsung di Duta Mall Palangka Raya pada 24–25 Oktober mendatang.
Kegiatan ini menjadi panggung bagi pelaku ekonomi kreatif dan UMKM untuk menampilkan karya terbaik mereka di tingkat regional.
Kepala KPw-BI Kalteng, Yuliansyah Andrias, menyebut kegiatan tersebut sebagai wujud nyata sinergi membangun perekonomian daerah berbasis kreativitas.
“Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Bank Indonesia dalam mendukung pertumbuhan ekonomi daerah, pengembangan UMKM, serta perluasan ekosistem ekonomi kreatif di Kalimantan Tengah,” ujarnya. Selasa (21/10/2025).
Salah satu inovasi yang akan diperkenalkan Bank Indonesia dalam event ini adalah QRIS Tap, sistem pembayaran digital terbaru yang cepat dan aman.
“Metode ini memungkinkan pengguna untuk melakukan pembayaran hanya dengan menempelkan kartu atau perangkat yang mendukung QRIS pada mesin pembayaran,” paparnya.
Tak hanya soal digitalisasi, acara ini juga akan menampilkan showcase UMKM, peluncuran Huma Betang App, serta talk show inspiratif yang membahas berbagai isu ekonomi dan perlindungan konsumen.
Bagi masyarakat, kegiatan ini juga menyajikan hiburan kreatif seperti teater daerah, Kalteng Next Top Voice, dan Hadari Kahayan Color Run 6K pada awal November.
“Lewat kegiatan ini, kami berharap semangat kreatif dan digitalisasi ekonomi bisa menyatu, membawa Kalteng semakin maju dan berdaya,” tandas Yuliansyah. (Red/Adv)












