DPRD Dorong Pemerintah Tingkatkan Ekonomi Desa

  • Share
Anggota Komisi II DPRD Kalteng, Sengkon.

PALANGKARAYA – Anggota Komisi II DPRD Kalteng, Sengkon mendorong upaya pemerintah untuk meningkatkan perekonomian wilayah perdesaan khususnya di Kalteng.

Ia mengatakan pembangunan ekonomi desa memiliki peran strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta kemajuan wilayah perdesaan.

“Memberikan dukungan dan perhatian yang lebih besar terhadap sektor ekonomi desa sangat penting guna mengurangi kesenjangan antara perkotaan dan perdesaan,” ucapnya, Rabu, (15/1/2025).

BACA JUGA  Tomy Irawan Tekankan Pentingnya Sinergi Pusat dan Daerah dalam Sukseskan Sekolah Rakyat di Kalteng

Selain itu, dirinya juga menyoroti potensi ekonomi yang dimiliki oleh setiap desa di Kalteng yang perlu dioptimalkan melalui berbagai program pengembangan dan pemberdayaan ekonomi.

“Banyak potensi di desa yang dapat dikembangkan dan bernilai ekonomi baik itu UMKM, pariwisata, pertanian, perkebunan, peternakan, dan lain-lain,” ujarnya.

BACA JUGA  Kunjungan Kepala Staf Presiden Bangkitkan Optimisme Pendidikan di Palangka Raya

Di sisi lain, dalam upaya memberikan dukungan diperlukan berbagai program tepat seperti pelatihan kewirausahaan dan fasilitasi akses pasar bagi produk-produk lokal.

“Kita pastinya berharap setiap desa mampu mandiri dalam upaya meningkatkan ekonomi baik untuk kemajuan desa maupun mensejahterkan masyarakat,” tukasnya. (*)

BACA JUGA  ASN Palangka Raya Diharapkan Jadi Teladan Integritas Publik
+ posts
  • Share
.